Brasil memang menjadi destinasi utama bagi wisatawan asing yang berlibur di benua Amerika Selatan. Berbagai tempat menarik pun dapat dikunjungi di negeri samba tersebut salah satunya adalah kota-kota kecilnya yang menawan. Di kota tersebut, para wisatawan akan dapat melihat berbagai macam bangunan kolonial khas Eropa yang berusia ratusan tahun.
1. Ouro Preto
Dalam bahasa Brasil, Ouro Preto memiliki arti emas hitam yang mengacu pada tambang emas yang lokasinya tidak jauh dari kota kecil ini. Yang menjadi daya tarik dari Ouro Preto adalah letaknya yang berada di daerah perbukitan Vila Rica di ketinggian 3.868 kaki atau 1.178 meter dari permukaan laut. Kota Ouro Preto dibangun pada tahun 1.700-an di masa penjajahan Portugis.
Dilansir laman Matadornetwork, di dalam Ouro Preto terdapat sebuah bangunan gereja yang sangat populer di negara Brasil yang bernama The Church of Sao Fransisco. Kota ini pun telah masuk dalam situs warisan dunia UNESCO.
2. Paraty
Berwisata ke Rio de Janeiro jangan lupa berkunjung ke Paraty yang merupakan daerah paling terkenal di Brasil. Tempat ini berada di wilayah Rio de Janeiro bagian selatan yang berdekatan dengan teluk sehingga menyajikan pemandangan yang indah. Selain itu, semua bangunan yang ada di Paraty dicat putih kecuali ornamen-ornamen bangunannya seperti jendela dan pintu dicat dengan warna-warna mencolok.
Paraty dibangun pada tahun 1531 di mana dulunya kota kecil ini selalu sibuk dengan berbagai aktivitas masyarakat lokal. Terdapat banyak restoran dan penginapan bagi kamu yang memutuskan untuk bermalam di tempat ini.
3. Morretes
Morretes merupakan kota kecil yang berada di negara bagian Parana, Brasil. Tempat ini dapat dijangkau oleh para wisatawan dengan menaiki kereta api dari kota Curitiba selama beberapa menit melintasi jalur rel yang melewati lereng gunung dan pesisir pantai.
Morretes dikenal akan keindahan alam sekitarnya yang memukau karena dikelilingi oleh pegunungan serta dilalui aliran sungai Nhundiaquara. Salah satu aktivitas favorit yang sering dilakukan wisatawan di kota ini adalah menikmati kuliner lokalnya yang menggiurkan.
4. Buzios
Satu lagi kota kecil yang terletak di sudut kota Rio de Janeiro yang patut kamu kunjungi adalah Buzios. Memiliki pantai yang indah, membuat kota ini sangat direkomendasikan bagi kamu yang ingin menghabiskan masa liburan dengan bersantai dan berenang di tepi pantai.
Selain itu, pengunjung juga bisa mengamati aktivitas penduduk lokal yang sedang menangkap ikan. Tersedia juga beberapa fasilitas umum yang diperuntukkan bagi turis mulai dari bar hingga toko yang menjual perlengkapan surfing.
5. Porto de Galinhas
Porto de Galinhas merupakan kota pelabuhan yang memiliki sejarah kelam di masa kolonial karena dulunya dijadikan sebagai tempat perdagangan manusia. Dilansir laman Touropia, Porto de Galinhas menjadi destinasi utama bagi para snorkeling dari seluruh dunia karena keindahan bawah lautnya yang menyimpan berbagai spesies ikan dan terumbu karang.