Tidak sedikit orang yang menganggap terowongan adalah salah satu tempat
yang menyeramkan dan berhantu. Seperti contohnya terowongan-terowongan
berhantu yang ada di beberapa belahan dunia berikut ini. Berbagai
kesaksian atas penampakan hantu telah mengitari berbagai terowongan ini.
Berikut adalah daftar 10 terowongan paling berhantu di seluruh dunia,
seperti dikutip dari tahupedia.com.
The Blue Ghost Tunnel adalah sebutan untuk Merritton Tunnel yang berada di Thorold, Kanada. Walaupun diberi nama blue, tidak berarti terowongan menyeramkan ini berwarna biru. Nama biru yang diberikan pada terowongan ini berawal dari seorang paranormal investigator yang awalnya berniat mencari tahu tentang terowongan berhantu Screaming Tunnel namun berakhir di Merritton Tunnel ini. Di dalam terowongan yang kabarnya berhantu ini, dirinya melihat penampakan kabut aneh yang berwarna biru.
Sejarah mengatakan pada tahun 1915 Merritton Tunnel ditutup. Penyebabnya adalah kecelakaan, bunuh diri dan sabotase membuat pembangunan terowongan ini menjadi terhenti. Salah satu kejadian yang paling tragis adalah kecelakaan kereta pada tahun 1903. Dimana kecelakaan kereta tersebut merenggut nyawa 2 orang insinyur yang sedang bekerja.
Moonville Tunnel adalah sebuah terowongan kereta yang dibangun oleh warga lokal. Rel kereta yang dibangun ini digunakan untuk mengangkut batu bara dan tanah liat menuju Cincinnati. Ada beberapa versi cerita horror tentang terowongan berhantu ini. Yang pertama adalah ada seorang pemabuk yang melewati terewongan sebagai jalan pintas, ketika ia mendengar ada suara kereta, pria mabuk tersebut melambaikan lentera pada kereta namun sayangnya kereta terlambat berhenti. Versi kedua adalah disaat musim dingin, kota sekitar kehabisan stok makanan. Para warga kemudian menunjuk salah seorang untuk tinggal di terowongan dan menghentikan kereta. Namun pria itu malah tertidur dan tertabrak dan lentera yang dibawa pria itu tertinggal di tempat kejadian.
Karena cerita itulah perusahaan kereta memberikan peringatan pada masinis untuk tidak memberhentikan kereta apabila melihat hal aneh di dalam terowongan berhantu ini.
Jangan mengira Shanghai Tunnel ini berlokasi di Shanghai, karena terowongan berhantu ini sebenarnya terowongan yang dibangun di Amerika dan menjadi terowongan berhantu paling horror disana. Terowongan ini telah menjadi markas dari organisasi bernama Shanghaiers. Dimana organisasi ini menculik beberapa orang dan dipaksa untuk bekerja di kapal yang digunakan untuk berlayar menuju Asia. Para wanita diculik utnuk dijual sebagai prostitusi.
Cerita akan keseraman dari Shanghai Tunnel masih terus berkembang sampai saat ini. Beberapa pemburu hantu yang melakukan perburuan di terowongan berhantu ini mengatakan bahwa mereka sering mendengar bisikan-bisikan halus. Ada bisikan yang menyuruh mereka untuk pergi, ada juga bisikan yang menyuruh mereka untuk tinggal di dalam terowongan.
Salah satu dari sekian banyak terowongan berhantu yang ada di dunia ini memiliki lokasi di kota Arras, Perancis. Terowongan berhantu ini telah menjadi saksi bisu dari perang yang telah terjadi sekitar 80 tahun yang lalu. Pada masa perang, terowongan ini dibangun dan digunakan untuk menyerang pasukan Jerman. Yang membuat terowongan ini menjadi semakin seram adalah terowongan ini merupakan terowongan yang rumit dan juga sangat gelap. Saking gelapnya, para penjelajah dapat dengan mudah tersesat di dalam terowongan apabila tidak mengetahui seluk beluk dari terowongan ini. Hal tersebut bsia diperburuk bila senter yang digunakan mati.
Legenda di Kingsport, Amerika mengatakan bahwa pada waktu itu hidup seorang pria bernama Sensaubaugh. Sensaubaguh bersama keluarganya tinggal dekat dengan sebuah terowongan. Diceritakan bahwa suatu saat Sensaubaugh membunuh seluruh keluarganya dan membuang mayatnya ke dalam sungai kecil di dalam terowongan. Ada kisah lain yang mengatakan bahwa Sensabaugh dirampok oleh orang yang telah ditolongnya. Lalu perampok tersebut lari sambil membawa bayi perempuannya dan membuangnya ke dalam sungai.
Warga lokal mengatakan bila ada orang yang mematikan mesin kendaraannya di dalam terowongan, maka mesin tidak akan bisa menyala kembali. Di dalam terowongan juga akan terdengar suara anak bayi menangis dan suara langkah kaki.
Jika kalian berada di Virginia, kalian dapat menemukan salah satu terowongan berhantu yang bernama Big Bull Tunnel. Terowongan yang biasa digunakan sebagai jalur kereta ini ternyata memiliki cerita horror yang dapat membuat siapapun takut. Diceritakan bahwa dahulu ada 2 orang pekerja yang diceritakan meniggal secara tragis di dalam terowongan. Pekerja pertama ditemukan ditewas dikuliti pada tahun 1901. Pekerja kedua mati karena terjatuh dari kereta pada tahun 1904.
Cerita berhantu dari Big Bull Tunnel semakin terkenal di tahun 1905. Ketika itu ada sebuah kereta yang mengalami kerusakan tepat dipintu masuk terowongan. Sang masinis berniat memberikan peringatan di seberang terowongan. Ketika masinis kembali, dia menemukan 2 temannya pucat dan gemetaran. 2 orang itu mangatakan bahwa mereka mendengar suara dan jerit kesakitan dari dalam terowongan.
Sekitar 56 km dari jalan berliku Gold Camp Road di Colorado terdapat sebuah terowongan berhantu yang dikenal dengan nama Golad Camp Road Tunnel. Entah karena alasan apa sehingga ada yang secara imajinatif memberikan nama terowongan 1, 2, dan 3 untuk terowongan itu. Pemberian nama tersebut berdasarkan karena adanya cerita horror yang berbeda tiap kali memasuki bagian dari terowongan tersebut.
Alkisah dulu pada tahun 1987, ada sebuah bus yang berisikan rombongan anak sekolah melalui terowongan. Namun tiba-tiba saja terowongan runtuh, menimpa dan membunuh seluruh orang yang ada di bus. Diceritakan apabila orang melalui terowongan pertama dan kedua, mereka akan mendengar suara tawa anak kecil. Di pintu masuk terowongan ketiga, orang akan mendengar suara jeritan. Dan apabila berhasil melewati ketiga terowongan tersebut maka di kaca jendela kendaraan akan nampak bekas telapak tangan.
Hoosac Tunnel adalah terowongan yang selama 40 tahun menjadi terowongan terpanjang di Amerika Utara. Disaat pembuatan terowongan ini, telah terjadi banyak peristiwa seperti ledakan dalam gunung yang menyebabkan banyak pekerja yang tewas. Sejak kejadian itu, Hoosac Tunnel mendapat julukan The Bloody Pit. Kejadian terburuk dari sekian banyak kejadian terjadi pada 17 Oktober 1867 Dimana ada kebocoran uap yang menyebabkan ledakan besar dan membunuh 195 orang dan juga proyek itu sendiri.
Disaat pembangunan terowongan itupun para pekerja mengaku mendengar erangan kesakitan dari dalam terowongan pada malam hari. Setelah beberapa kejadi buruk yang menimpa, banyak orang melihat penampakan hantu para pekerja. Namun para hantu pekerja itu tidaklah jahat. Seorang pria mengaku terselematkan dari kecelakaan kereta karena mendengar ada bisikan dari dalam terowongan yang memperingatkan dia akan bahaya.
Terowongan satu ini bukan hanya terkenal akan cerita hantunya namun juga karena adanya cerita tentang makhluk penghisap darah, vampire. Pada tanggal 2 Oktober 1925 sebanyak 200 orang pekerja sedang bekerja di dalam terowongan. Mereka berdiri diatas sebuah mobil yang ditarik oleh sebuah kereta uap. Secara mendadak bagian atas dari terowongan runtuh, menimpa para pekerja dan menutup jalan masuk menuju terowongan. Kejadian tersebut menewaskan dan mengubur seluruh para pekerja di dalam terowongan tersebut.
Sebuah daerah penghuni terkenal bernama The Richmond Vampire yang berlokasi dekat dengan kuburan dikatakan menjadi tempat pesta makan mayat para pekerja. Saat ini terowongan itu sudah ditutup dan dipagari. Namun seringkali warga sekitar mendengar suara dari dalam terowongan. Entah itu suara dari hantu para pekerja atau suara dari vampire.
Dibangun di awal abad ke-19, terowongan berhantu ini berlokasi dekat dengan air terjun Niagara. Begitu banyak orang yang mengatakan bahwa mereka sering melihat penampakan hantu di dalam terowongan. Kebanyakan mereka mengatakan bahwa terowongan ini dihantui oleh hantu seorang wanita. Cerita akan hantu wanita ini memiliki banyak versi. Ada yang mengatakan bahwa wanita tersebut lari menyelamatkan diri dari rumahnya yang kebakaran kemudian mati di dalam terowongan. Versi lainnya adalah cerita seorang wanita yang menjadi korban pembunuhan yang diseret dan dibakar dalam terowongan.
Para warga mengatakan apabila kita berdiri sendirian di dalam terowongan berhantu tersebut, maka kita dapat mendengar suara jeritan dari arwah wanita yang meninggal tersebut
10. The Blue Ghost Tunnel
The Blue Ghost Tunnel adalah sebutan untuk Merritton Tunnel yang berada di Thorold, Kanada. Walaupun diberi nama blue, tidak berarti terowongan menyeramkan ini berwarna biru. Nama biru yang diberikan pada terowongan ini berawal dari seorang paranormal investigator yang awalnya berniat mencari tahu tentang terowongan berhantu Screaming Tunnel namun berakhir di Merritton Tunnel ini. Di dalam terowongan yang kabarnya berhantu ini, dirinya melihat penampakan kabut aneh yang berwarna biru.
Sejarah mengatakan pada tahun 1915 Merritton Tunnel ditutup. Penyebabnya adalah kecelakaan, bunuh diri dan sabotase membuat pembangunan terowongan ini menjadi terhenti. Salah satu kejadian yang paling tragis adalah kecelakaan kereta pada tahun 1903. Dimana kecelakaan kereta tersebut merenggut nyawa 2 orang insinyur yang sedang bekerja.
9. Moonville Tunnel
Moonville Tunnel adalah sebuah terowongan kereta yang dibangun oleh warga lokal. Rel kereta yang dibangun ini digunakan untuk mengangkut batu bara dan tanah liat menuju Cincinnati. Ada beberapa versi cerita horror tentang terowongan berhantu ini. Yang pertama adalah ada seorang pemabuk yang melewati terewongan sebagai jalan pintas, ketika ia mendengar ada suara kereta, pria mabuk tersebut melambaikan lentera pada kereta namun sayangnya kereta terlambat berhenti. Versi kedua adalah disaat musim dingin, kota sekitar kehabisan stok makanan. Para warga kemudian menunjuk salah seorang untuk tinggal di terowongan dan menghentikan kereta. Namun pria itu malah tertidur dan tertabrak dan lentera yang dibawa pria itu tertinggal di tempat kejadian.
Karena cerita itulah perusahaan kereta memberikan peringatan pada masinis untuk tidak memberhentikan kereta apabila melihat hal aneh di dalam terowongan berhantu ini.
8. Shanghai Tunnel
Jangan mengira Shanghai Tunnel ini berlokasi di Shanghai, karena terowongan berhantu ini sebenarnya terowongan yang dibangun di Amerika dan menjadi terowongan berhantu paling horror disana. Terowongan ini telah menjadi markas dari organisasi bernama Shanghaiers. Dimana organisasi ini menculik beberapa orang dan dipaksa untuk bekerja di kapal yang digunakan untuk berlayar menuju Asia. Para wanita diculik utnuk dijual sebagai prostitusi.
Cerita akan keseraman dari Shanghai Tunnel masih terus berkembang sampai saat ini. Beberapa pemburu hantu yang melakukan perburuan di terowongan berhantu ini mengatakan bahwa mereka sering mendengar bisikan-bisikan halus. Ada bisikan yang menyuruh mereka untuk pergi, ada juga bisikan yang menyuruh mereka untuk tinggal di dalam terowongan.
7. Vimy Ridge Tunnel
Salah satu dari sekian banyak terowongan berhantu yang ada di dunia ini memiliki lokasi di kota Arras, Perancis. Terowongan berhantu ini telah menjadi saksi bisu dari perang yang telah terjadi sekitar 80 tahun yang lalu. Pada masa perang, terowongan ini dibangun dan digunakan untuk menyerang pasukan Jerman. Yang membuat terowongan ini menjadi semakin seram adalah terowongan ini merupakan terowongan yang rumit dan juga sangat gelap. Saking gelapnya, para penjelajah dapat dengan mudah tersesat di dalam terowongan apabila tidak mengetahui seluk beluk dari terowongan ini. Hal tersebut bsia diperburuk bila senter yang digunakan mati.
6. Sensabaugh Tunnel
Legenda di Kingsport, Amerika mengatakan bahwa pada waktu itu hidup seorang pria bernama Sensaubaugh. Sensaubaguh bersama keluarganya tinggal dekat dengan sebuah terowongan. Diceritakan bahwa suatu saat Sensaubaugh membunuh seluruh keluarganya dan membuang mayatnya ke dalam sungai kecil di dalam terowongan. Ada kisah lain yang mengatakan bahwa Sensabaugh dirampok oleh orang yang telah ditolongnya. Lalu perampok tersebut lari sambil membawa bayi perempuannya dan membuangnya ke dalam sungai.
Warga lokal mengatakan bila ada orang yang mematikan mesin kendaraannya di dalam terowongan, maka mesin tidak akan bisa menyala kembali. Di dalam terowongan juga akan terdengar suara anak bayi menangis dan suara langkah kaki.
5. Big Bull Tunnel
Jika kalian berada di Virginia, kalian dapat menemukan salah satu terowongan berhantu yang bernama Big Bull Tunnel. Terowongan yang biasa digunakan sebagai jalur kereta ini ternyata memiliki cerita horror yang dapat membuat siapapun takut. Diceritakan bahwa dahulu ada 2 orang pekerja yang diceritakan meniggal secara tragis di dalam terowongan. Pekerja pertama ditemukan ditewas dikuliti pada tahun 1901. Pekerja kedua mati karena terjatuh dari kereta pada tahun 1904.
Cerita berhantu dari Big Bull Tunnel semakin terkenal di tahun 1905. Ketika itu ada sebuah kereta yang mengalami kerusakan tepat dipintu masuk terowongan. Sang masinis berniat memberikan peringatan di seberang terowongan. Ketika masinis kembali, dia menemukan 2 temannya pucat dan gemetaran. 2 orang itu mangatakan bahwa mereka mendengar suara dan jerit kesakitan dari dalam terowongan.
4. Gold Camp Road Tunnel
Sekitar 56 km dari jalan berliku Gold Camp Road di Colorado terdapat sebuah terowongan berhantu yang dikenal dengan nama Golad Camp Road Tunnel. Entah karena alasan apa sehingga ada yang secara imajinatif memberikan nama terowongan 1, 2, dan 3 untuk terowongan itu. Pemberian nama tersebut berdasarkan karena adanya cerita horror yang berbeda tiap kali memasuki bagian dari terowongan tersebut.
Alkisah dulu pada tahun 1987, ada sebuah bus yang berisikan rombongan anak sekolah melalui terowongan. Namun tiba-tiba saja terowongan runtuh, menimpa dan membunuh seluruh orang yang ada di bus. Diceritakan apabila orang melalui terowongan pertama dan kedua, mereka akan mendengar suara tawa anak kecil. Di pintu masuk terowongan ketiga, orang akan mendengar suara jeritan. Dan apabila berhasil melewati ketiga terowongan tersebut maka di kaca jendela kendaraan akan nampak bekas telapak tangan.
3. MA The Hoosac Tunnel
Hoosac Tunnel adalah terowongan yang selama 40 tahun menjadi terowongan terpanjang di Amerika Utara. Disaat pembuatan terowongan ini, telah terjadi banyak peristiwa seperti ledakan dalam gunung yang menyebabkan banyak pekerja yang tewas. Sejak kejadian itu, Hoosac Tunnel mendapat julukan The Bloody Pit. Kejadian terburuk dari sekian banyak kejadian terjadi pada 17 Oktober 1867 Dimana ada kebocoran uap yang menyebabkan ledakan besar dan membunuh 195 orang dan juga proyek itu sendiri.
Disaat pembangunan terowongan itupun para pekerja mengaku mendengar erangan kesakitan dari dalam terowongan pada malam hari. Setelah beberapa kejadi buruk yang menimpa, banyak orang melihat penampakan hantu para pekerja. Namun para hantu pekerja itu tidaklah jahat. Seorang pria mengaku terselematkan dari kecelakaan kereta karena mendengar ada bisikan dari dalam terowongan yang memperingatkan dia akan bahaya.
2. Church Hill Tunnel
Terowongan satu ini bukan hanya terkenal akan cerita hantunya namun juga karena adanya cerita tentang makhluk penghisap darah, vampire. Pada tanggal 2 Oktober 1925 sebanyak 200 orang pekerja sedang bekerja di dalam terowongan. Mereka berdiri diatas sebuah mobil yang ditarik oleh sebuah kereta uap. Secara mendadak bagian atas dari terowongan runtuh, menimpa para pekerja dan menutup jalan masuk menuju terowongan. Kejadian tersebut menewaskan dan mengubur seluruh para pekerja di dalam terowongan tersebut.
Sebuah daerah penghuni terkenal bernama The Richmond Vampire yang berlokasi dekat dengan kuburan dikatakan menjadi tempat pesta makan mayat para pekerja. Saat ini terowongan itu sudah ditutup dan dipagari. Namun seringkali warga sekitar mendengar suara dari dalam terowongan. Entah itu suara dari hantu para pekerja atau suara dari vampire.
1. Screaming Tunnel
Dibangun di awal abad ke-19, terowongan berhantu ini berlokasi dekat dengan air terjun Niagara. Begitu banyak orang yang mengatakan bahwa mereka sering melihat penampakan hantu di dalam terowongan. Kebanyakan mereka mengatakan bahwa terowongan ini dihantui oleh hantu seorang wanita. Cerita akan hantu wanita ini memiliki banyak versi. Ada yang mengatakan bahwa wanita tersebut lari menyelamatkan diri dari rumahnya yang kebakaran kemudian mati di dalam terowongan. Versi lainnya adalah cerita seorang wanita yang menjadi korban pembunuhan yang diseret dan dibakar dalam terowongan.
Para warga mengatakan apabila kita berdiri sendirian di dalam terowongan berhantu tersebut, maka kita dapat mendengar suara jeritan dari arwah wanita yang meninggal tersebut
0 komentar