10 Tempat Wisata di Austria yang Wajib Dikunjungi

By andrewchristianjr - Sunday, April 15, 2018

Berada di tengah Eropa, menjadikan Austria negara yang terkurung daratan dan berbatasan dengan negara-negara lainnya seperti Jerman, Republik Ceko dan Swiss. Meski "terkurung" diantara lainnya, namun bukan berarti Austria tak kaya akan tempat wisatanya. Nyatanya, negara satu ini termasuk salah satu favorit destinasi para turis jika ke Eropa lho.

Hampir tertutup seutuhnya dengan pegunungan spektakuler di berbagai sisi, Austria nyatanya memiliki banyak keindahan alam yang gak boleh untuk dilewatkan. Jika kamu ke Austria, 10 tempat ini wajib kamu masukkan ke travel list, untuk jadikan liburanmu semakin bermakna.


1. Desa Hallstatt
Kastil sampai Gua, Ini 8 Destinasi Favorit Saat Berkunjung Ke Austria! 
Wikipedia.org
Tidak ada yang boleh melewatkan Hallstatt jika berkunjung ke Austria. Desa kecil satu ini dianugerahi pemandangan alam yang begitu speaktakuler dengan berada tepat di bibir danau Hallstätter See yang luas dan dikelilingi oleh pegunungan tinggi yang menakjubkan. Bak berada di negeri dongeng, semua keindahan itu pun membuat UNESCO memasukkan Halstatt dalam daftar salah satu warisan dunia.

Keunggulan lainnya dari Hallstatt ialah meski masuk ke dalam daftar tujuan favorit para turis. Hallstart selalu dapat menjadi lokasi yang tenang dan cocok untuk merilekskan pikiran setelah kerap menghabiskan waktu bergelut dalam kepadatan dan kesibukan di kota-kota besar. 



2. Kota Salzburg
Kastil sampai Gua, Ini 8 Destinasi Favorit Saat Berkunjung Ke Austria! 
Internationaltraveller.com 

Semua turis pasti setuju bahwa gak bakalan lengkap ke Austria kalau belum berkunjung ke Salzburg. Dipenuhi oleh berbagai keindahan asitektur bangunan disegala penjuru kota, tak pelak menjadikan berjalan-jalan di kota Salzburg bak masuk ke kota tua khas negeri dongeng. 

Tidak hanya bangunan saja, Salzburg memiliki pemandangan alam yang spektakuler dengan pegunungan Alpen yang membentang di sekelilingnya. Kota ini juga dipenuhi oleh sejarah sekaligus merupakan rumah bagi tokoh musik klasik termashyur di dunia Wolfgang Amadeus Mozart. Unesco pun bahkan memasukkan kota kuno satu ini dalam daftar warisan dunia. 


3. Zell Am See
Kastil sampai Gua, Ini 8 Destinasi Favorit Saat Berkunjung Ke Austria! 
Sielok.hu 

Berada di wilayah Salzburg, Zell am see merupakan favorit destinasi saat musim panas maupun musim dingin. Jika kamu datang saat musim panas, kamu bisa menikmati keindahan danaunya dan melakukan berbagai aktifitas air ataupun menikmati pegunungan yang menjadi latar bagi kota ini. 

Sementara saat musim dingin, bermain ski adalah aktifitas yang patut kamu coba. Ada cable car yang siap membawamu menuju gunung Schmittenhöhe dan dari atas cable car, kamu akan melihat pemandangan memukau yang sulit untuk dilupakan antara pegunungan, desa dan danau Zell. 


4. Hohenwerfen castle
Kastil sampai Gua, Ini 8 Destinasi Favorit Saat Berkunjung Ke Austria! 
Salisburghese.it

Kastil Hohenwerfen adalah salah satu kastil paling populer dan cantik di Austria dan bahkan di Eropa. Kastil satu ini berdiri kokoh di atas dua pegunungan Berchtesgaden and Tennengebirge yang masih merupakan bagian dari pegunungan Alpen untuk alasan ini jugalah kastil Hohenwarfen begitu populer dengan pemandangannya.

Sementara di dalam kastil pun juga tak kalah memukau dengan berbagai barang peninggalan sejarah yang ada. Beberapa kali kastil satu ini menjadi latar film-film ternama, salah satunya adalah film " The Sound Of Music ". 


5. Eisriesenwelt cave
Kastil sampai Gua, Ini 8 Destinasi Favorit Saat Berkunjung Ke Austria! 
Roadaffair.com

Gak hanya danau, pegunungan, dan bangunan kunonya, Austria juga punya gua yang menakjubkan yaitu gua Eisriesenwelt, gua es terbesar di dunia. Eisriesenwelt sendiri memiliki arti 'dunia es raksasa' dan sesuai dengan namanya, masuk ke dalam gua ini bagai masuk ke dunia lain dipenuhi es. Gua ini dibuka untuk umum setiap saat dan musim, termasuk musim panas karena es didalamnya tak pernah meleleh.

Tapi tentunya didalam sini kamu akan harus merasakan suhu udara yang begitu dingin, Jadi akan lebih baik kalau kamu mengunjungi gua ini di musim selain musim salju agar kamu tak merasakah benturan udara membeku dari dalam maupun luar.

Dahulu kala, gua ini dijuluki sebagai gerbang neraka dan siapapun yang masuk ke dalamnya tak akan ke luar lagi, sehingga karenanya tidak ada yang berani masuk kedalamnya. Tapi di tahun 1879, seorang pria bernama Anton von Posselt mematahkan kabar mistis tersebut dengan menjelajahi isi dalam gua.

Setahun kemudian ia menuliskan buku akan petualangannya tersebut walau sayang tak begitu mendapatkan perhatian. Baru di tahun 1920 an lah dilakukan penelitian resmi yang kemudian menjadikan gua Eisriesenwelt sebagai destinasi wisata seperti sekarang.


6. Seefeld in Tirol.

objek wisata Seefeld in Tirol Austria

Seefeld in Tirol adalah sebuah desa kawasan pertanian, yang sekarang menjadi resor wisata utama juga di Negara Austria. Desa yang terletak sekitar 17 km barat laut Innsbruck pada dataran tinggi antara pegunungan Wetterstein dan Karwendel yang mempunyai sejarah penting dari Mittenwald ke Innsbruck sejak Abad Pertengahan.

Tempat ini sudah dikunjungi pariwisata sejak pada tahun 1022 dan sejak abad ke 14 hanya sebagai tempat ziarah. kemudian sejak abad ke-14 minyak shale Tyrolean telah diekstraksi di daerah tersebut. Seefeld adalah resor liburan yang sangat spektakuler bahkan sebelum tahun 1900 dan sejak tahun 1930an, yang telah lama menjadi salah satu pusat olahraga musim dingin yang terkenal dan di antara resor wisata paling populer di Austria. Kotamadya, yang telah menjadi tempat untuk beberapa Olimpiade Musim Dingin.


7. Kastil Hohensalzburg.

Objek Wisata Kastil Hohensalzburg Austria

Kastil Hohensalzburg diperbaharui pada akhir abad 19 dan menjadi daya tarik wisata utama dengan kereta api kabel Festungsbahn, yang telah dibuka pada tahun 1892 mengarah dari kota ke Hasengrabenbastei. Kastil ini sangat dirawat dengan baik.

Pada awal abad 20 kastil ini berfungsi sebagai penjara, menahan tahanan perang Italia selama aktivis Perang Dunia I dan Nazi pada tahun 1930an.


8. St Anton am Arlberg.

objek wisata St Anton am Arlberg Austria

St Anton am Arlberg atau biasa disebut St. Anton merupakan sebuah desa dan tempat bermain ski di negara bagian Austria, Tyrol. Yang terletak di Alpen Tyrolean, dengan tramways udara dan kursi gantung hingga 2.811 meter, menghasilkan penurunan vertikal 1.507 meter. Ini juga merupakan wisata musim panas yang sangat fantastis bagi pejalan kaki, trekker dan pendaki gunung.


9. Grossglockner Alpine Road.

objek wisata Grossglockner Alpine Road Austria

Grossglockner High Alpine Road adalah jalan lintas gunung tertinggi di Austria. Jalan lintas ini menghubungkan Bruck negara bagian Salzburg dengan Heiligenblut di Carinthia serta melalui Fuscher Törl dan Hochtor Pass pada 2.504 m. Jalan itu dinamai Grossglockner, gunung tertinggi di Austria. Dibangun sebagai rute untuk menikmati pemandangan dahsyat, layaknya tol dengan nuansa menyejukkan mata.

Peningkatan jumlah pengunjung membuat pemerintah setempat memodernisasi jalan demi tahap yang diperlukan setelah tahun 1953, jalan sampai lebar 7.5 meter sampai 15 meter, sedangkan pada tikungan mencapai 10 meter.


10. Krems.

objek wisata Krems Austria

Krems pertama kali dipopulerkan pada tahun 995 dalam sertifikat Otto III, namun permukiman penduduk telah terlihat bahkan jauh sebelum itu. Misalnya, sebuah kuburan berusia lebih dari 27.000 tahun ditemukan, ini adalah kuburan tertua yang ditemukan di Negara Austria. 


SUMBER

  • Share:

You Might Also Like

0 komentar