Makna Lampu dan Hiasan Natal

By andrewchristianjr - Wednesday, December 08, 2021

 Lampu natal adalah evolusi dari tradisi yang telah lama berlangsung sejak abad ke-18. Pada masa itu, pohon Natal dihiasi dengan lentera lilin yang diletakkan mengitari pohon. Jerman adalah salah satu negara yang dipercaya membawa serta menyebarkan tradisi ini. 



 Cahaya punya peranan penting dalam perayaan Natal. Mereka berharap cahaya dari lilin dan api unggun akan mendorong kehangatan matahari untuk kembali setelah musim dingin yang panjang. Cahaya juga mewakili harapan dan kebaikan yang ada di dunia.

 Christmas lights juga mengingatkan tentang bagaimana Tuhan dan utusannya membawa titik terang bagi umat Kristiani. Sebagian besar berpendapat lampu Natal adalah pengingat agar umat Kristen tetap berada di jalan Kristus. Cahaya dari lampu yang mengelilingi pohon hingga menuju ke arah bintang yang berada di atas merupakan simbol dari jalan yang diterangi menuju keselamatan.


  • Share:

You Might Also Like

0 komentar