10 Titik Tertinggi Pada 10 Pulau di Dunia

By andrewchristianjr - Wednesday, December 10, 2014

10. Tenerife, Spanyol – Puncak Teide
Peringkat 10 dari daftar ini adalah Tenerife, Spanyol. Ini adalah salah satu pulau dari Kepulauan Canary. Puncak Teide membentang sampai 12.198 ft (3.718 m). Daerah sekitarnya seluas 73 sq mi (18.900 hektar) dijadikan Teide National Park, yang diangkat menjadi Situs Warisan Dunia UNESCO. Foto indah diatas termasuk langka karena menangkap Teide, bulan, Venus dan Jupiter.

9. Pulau Lombok, Indonesia – Gunung Rinjani
Urutan ke 9 titik tertinggi adalah di pulau Lombok, Indonesia. Foto ini diambil dari Gili Trwangan yang memiliki pemandangan Gunung Rinjani di latar belakang. Gunung Rinjani, adalah gunung berapi aktif yang tingginya mencapai 12.224 kaki (3.726 m) dan memiliki danau kawah (kaldera) yang dikenal sebagai Segara Anak yang dalamnya sekitar 660 ft, 200 meter.

8. South Island, Selandia Baru – Aoraki/Mt. Cook
South Island, Selandia Baru, dengan Aoraki/Mt. Cook di latar belakang dan Danau Pukaki di latar depan. Mt. Cook National Park memiliki lebih dari 140 puncak yang tingginya lebih dari 6.600 kaki (2.000 m). Pulau Selatan (South Island) berada pada peringkat 8 karena adanya puncak Aoraki/Mount Cook setinggi 12.320 ft (3.755 m).

7. Pulau Honshu, Jepang – Gunung Fujiyama
Tanaman-tanaman berbunga ungu di latar depan titik tertinggi ke 7 di sebuah pulau, yaitu Gunung Fuji, yang puncaknya diselimuti dengan salju. Pulau Honshu, Jepang, berada pada peringkat 7, karena memiliki stratovulcano aktif yang menjulang setinggi 12.388 kaki (3.776 meter) yaitu Gunung Fuji.

6. Ross Island, Antartika – Gunung Erebus
Ross Island, Antartika, dengan Mt. Erebus terlihat di sini dengan segumpal asap. Ross Island menduduki peringkat ke 6 karena puncak gunung Erebus setinggi 12.448 kaki (3.794 m). Meskipun berada di Antartika, Ross Island diklaim oleh Selandia Baru.

5. Pulau Sumatera, Indonesia – Gunung Kerinci
Urutan ke 5 pada daftar pulau dengan titik tertinggi adalah Sumatera, Indonesia, dengan Gunung Kerinci. Dengan ketinggian 12.484 kaki (3.805 m), Gunung Kerinci merupakan gunung berapi tertinggi di pulau Sumatera, dan titik tertinggi ke-5 dari semua titik tertinggi pada pulau-pulau didunia. Kerinci dikelilingi oleh hutan lebat dari Taman Nasional Kerinci Seblat, rumah bagi spesies langka Harimau Sumatera dan Badak Sumatera.

4. Taiwan – Yushan
Urutan ke 4 adalah Taiwan, dengan Yushan, juga disebut Jade Mountain, menjulang sampai ketinggian 12.966 kaki (3.952 m). Di musim dingin, Yushan sering ditutup dengan salju tebal, membuat puncaknya bersinar seperti batu giok dan dari situlah dia mendapatkan namanya.

3. Pulau Kalimantan, Malaysia – Gunung Kinabalu
Titik tertinggi ke-3 di sebuah pulau adalah Kalimantan, Malaysia, dengan Gunung Kinabalu. Gunung Kinabalu menjulang hingga ketinggian 13.435 kaki (4.095 m) dan dilindungi sebagai Taman Nasional Kinabalu, Situs Warisan Dunia.

2. Big Island, Hawaii – Mauna Kea
Peringkat ke 2: Hawaii karena memiliki Mauna Kea. Mauna Kea menjulang setinggi 13.803 ft (4.207 m), sehingga dia menjadi titik tertinggi nomer 2 pada pulau di seluruh dunia. Hawaii tampaknya memiliki segalanya, dari pantai berpasir cantik hijau atau bahkan hitam, dan juga lava yang memasuki Lautan Pasifik di Hawaii Volcanoes National Park, serta puncak tinggi yang tertutup salju seperti yang terlihat di sini di Mauna Kea Observatorium

1. Pulau Papua, Indonesia – Puncak Jaya/Carstensz Pyramid
Rangking 1 pada daftar titik tertinggi pada sebuah pulau adalah pulau Papua, Indonesia, dengan Puncak Jaya yang memiliki ketinggian 4.884 m (16.024 ft) di Gunung Jayawijaya. Puncaknya juga disebut Carstensz Pyramid, secara lokal disebut sebagai Puncak Jaya, dan menjadi puncak tertinggi di seluruh Australia dan Oceania. Gunung ini diberi nama Cartensz setelah pelaut belanda John Carstensz melihat bahwa gunung di khatulistiwa ini diselimuti oleh es. Pada tahun 1623, tidak ada yang akan percaya cerita Carstensz ini tentang keberadaan es di sepanjang ekuator tropis. Laporannya saat itu ditertawakan. Ini adalah satu-satunya gletser tropis di Indonesia, dan saat ini mereka berkurang/menghilang akibat pemanasan global.

  • Share:

You Might Also Like

0 komentar